ANALISIS PERSEBARAN EKOSISTEM HUTAN MANGROVE MENGGUNAKAN CITRA LANDSAT-8 DI ESTUARI PERANCAK BALI

Afrinda Dara Kartikasari, Bangun Muljo Sukojo

Abstract


Mangrove adalah tanaman pepohonan atau komunitas tanaman yang hidup di antara laut dan daratan yang dipengaruhi oleh pasang surut. Ekosistem mangrove banyak ditemukan di pantai-pantai teluk yang dangkal, estuaria, delta dan daerah pantai yang terlindung (Bengen, 2001). Kawasan Estuari Perancak memiliki luasan cukup besar dengan penggunaan lahan berupa tambak dan hutan mangrove. Wilayah perancak memiliki karakteristik yang khas. Sebagai sebuah estuari yang kondisi badan airnya dipengaruhi oleh asupan air asin dari Selat Bali dan air tawar dari sungai yang bermuara didalamnya. Dengan mengintegrasikan teknologi penginderaan jauh menggunakan citra satelit Landsat-8 diharapkan mampu mempermudah dalam mengkaji pemetaan mangrove. Algoritma yang digunakan adalah NDVI digunakan untuk menggambarkan tingkat kehijauan suatu jenis mangrove. Penentuan jenis mangrove dilakukan menggunakan metode transek 10x10m dengan kegiatan menghitung jenis mangrove, mengukur diameter dan tinggi pohon dan mengambil gambar kanopi pohon mangrove. Untuk pengambilan sampel air dilakukan di 13 titik pada saat kondisi air laut pasang. Berdasarkan hasil penelitian, didapatkan luas hutan mangrove di Estuari perancak pada tahun 2015 sebesar 651200 m². Korelasi parameter fisik hidrologi (salinitas, TSS) dengan persebaran hutan mangrove berdasarkan nilai NDVI didapatkan nilai korelasi berturut-turut adalah 0.7658, dan 0.2902 yang artinya korelasi antara NDVI dengan salinitas kuat, korelasi antara NDVI dengan TSS sangat rendah. Sehingga jika nilai NDVI tinggi tidak pasti nilai TSS tinggi pula, hal ini dikarenakan letak penelitian yang dikelilingi oleh sungai dan jarak dari bibir pantai sepanjang 3133.45 m

Keywords


mangrove; penginderaan jauh; NDVI; korelasi

Full Text:

PDF

References


BROK (Balai Riset dan Observasi Kelautan). 2004. Pengembangan Teknologi Struktur Lunak (Greenbelt) untuk Perlindungan Pantai. Laporan Antara. DKP: Pusat Riset Teknologi Kelautan. Balai Riset dan Observasi Kelautan.

Soenarmo, S.H., (2009), Penginderaan Jauh Dan Pengenalan Sistem Informasi Geografi Untuk Bidang Ilmu Kebumian, Institut Teknologi Bandung (ITB).

Purwadhi, F. dan Hardiyati, S. 2001. Interpretasi Citra Digital. Jakarta: PT. Gramedia Widiasarana Indonesia.

Abidin, H. Z. 2002. Penentuan Posisi dengan GPS dan Aplikasinya. Jakarta: Pradnya Paramitha.

USGS. 2013. . Dikunjungi tanggal 22 April 2015, jam 12:02.

Latifah N., M. Yusuf, I. B. prasetyawan. 2008. Studi Hidrodinamika dan Kualitas Perairan di Pelabuhan Perikanan Pengambengan – Bali. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro, Semarang




DOI: http://dx.doi.org/10.12962/j24423998.v11i1.1088

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
Geoid Journal of Geodesy and Geomatics by Department of Geomatics Engineering - ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.