Faktor-faktor yang Memengaruhi Permintaan Commuter Line Berdasarkan Karakteristik Fasilitas Park and Ride di Stasiun Sidoarjo

Annisa Rizky Nurkhariza, Siti Nurlaela

Abstract


Setiap harinya, terdapat 500.000 masyarakat Sidoarjo yang beraktivitas di Surabaya. Level of service (LOS) dari Jalan Ahmad Yani yang mencapai tingkat E menunjukkan tingginya penggunaan kendaraan pribadi dan kurangnya minat masyarakat dalam menggunakan transportasi massal. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk meningfkatkan penggunaan transportasi massal adalah dengan penyediaan fasilitas park and ride. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui factor-faktor apa saja yang berpengaruh terhadap permintaan akan commuter line berdasarkan karakteristik fasilitas park and ride. Untuk mencapai tujuan tersebut, diperlukan empat sasaran penelitian, yaitu pemilihan stasiun berdasarkan indikator fasilitas park and ride dan tingkat penumpang tinggi sebagai studi kasus, menganalisis karakteristik fasilitas park and ride di stasiun terpilih, identifikasi karakteristik pengguna dan non-pengguna commuter line, dan identifikasi faktor-faktor yang memengaruhi permintaan commuter line berdasarkan karakteristik fasilitas park and ride. Hasil penelitian menunjukkan, dari 14 variabel independen, terdapat lima variabel yang berpengaruh secara signifikan, yaitu usia, maksud perjalanan, waktu, kemudahan mencapai lokasi, dan tingkat layanan angkutan.


Keywords


commuter line; park and ride; regresi logistik biner; stasiun sidoarjo

Full Text:

PDF

References


A. M. Pratama, “Analisis Faktor-Faktor Yang Mendorong Seseorang Untuk Melakukan Migrasi Ulang–Alik (Studi Kasus Pada Migran Kota Malang Yang Melakukan Migrasi Ulang-Alik Ke Surabaya Dengan Menggunakan Transportasi Bus),” J. Ilm. Mhs. FEB, vol. 1, no. 2, 2012.

Surwadi, “Problematika Kemacetan Transportasi Umum di Kota Surabaya.” Surabaya, 2010.

D. F. Anisa, “Analisis Potensi Permintaan Fasilitas Park and Ride di Jalur Layanan KRL Jabodetabek,” Depok, 2014.

Florida Departement of Transportation, “State Park and Ride Guide,” Florida, 2012.

C. A. O’Flaherty, Transport planning and traffic engineering. Arnold, 1997.

N. Hayati, “Pemilihan Metode yang Tepat dalam Penelitian (Metode Kualitatif dan Metode Kuantitatif),” J. Tarb. Al-Awlad, vol. IV, no. 1, pp. 345–357, 2015.




DOI: http://dx.doi.org/10.12962/j26226847.v1i2.5035

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


View My Stats