Analisis Hubungan antara Volume, Kecepatan dan Kepadatan Lalu-Lintas Berdasarkan Model Greenshield, Greenberg dan Underwood

Bagas Saputra, Dian Savitri

Abstract


Permasalahan lalu lintas jalan raya merupakan suatu permasalahan yang kompleks dalam dunia transportasi darat terutama untuk transportasi perkotaan. Problem transportasi timbul terutama disebabkan oleh tingginya tingkat urbanisasi, pertumbuhan jumlah kendaraan yang tidak sebanding dengan pertumbuhan prasarana transportasi. Perilaku lalu lintas dapat diselesaikan dengan merepresentasikan dalam bentuk hubungan matematis dan grafis. Secara teoritis terdapat hubungan yang mendasar antara volume (flow) dengan kecepatan (speed) serta kepadatan (density). Oleh karena itu, dalam artikel ini akan dikaji tentang analisis hubungan antara volume, kecepatan, dan kepadatan lalu lintas. Untuk merepresentasikan hubungan matematis antara volume, kecepatan, dan kepadatan lalu lintas digunakan tiga model diantaranya model Greenshield, Greenberg, dan Underwood. Tujuan dari penulisan artikel ini yaitu untuk mengetahui model manakah yang paling mendekati kondisi eksisting lalu lintas dan mengetahui berapa persen kesesuaian model untuk meyakinkan dalam menggambarkan hubungan antara kecepatan dan kepadatan lalu lintas. Hasil analisis model Greenberg menunjukkan hubungan yang paling erat antara kecepatan dan kepadatan dengan model . Kesimpulan tersebut diambil dengan membandingkan nilai  terbesar dari ketiga model yang digunakan. Nilai  pada model Greenberg memiliki arti bahwa kesesuaian model sebesar  dengan tingkat kepercayaan menggambarkan hubungan antara kecepatan dan kepadatan, sedangkan sisanya sebesar  ditentukan oleh faktor lain.


Full Text:

PDF

References


Aly, S.H. (2012). Model Hubungan Karakteristik Makro Lalu Lintas yang Bersifat Heterogen di Kota Makassar. Prosiding Teknik Sipil. Universitas Hassanudin.

Boris, S. Kerner (2009). Introduction to Modern Traffic Flow Theory and Control, The Long Road to Three-Phase Traffic Theory, Springer Verlag Berlin Heidelberg.

Denos C. Gazis (2002). Traffic Theory. Kluwer Academic Publishers. The United States of America.

Halim, H., Mustari, I. & Zakariah, A. (2019). “Analisis Kinerja Jalan Satu Arah Dengan Menggunakan Mikrosimulasi Vissim (Studi Kasus: Jalan Masjid Raya di Kota Makassar)”. Jurnal Manajemen Aset Infrastruktur & Fasilitas, 3(2), September 2019.

HCM 2000. Highway Capacity Manual (HCM) 2000. Transportation Research Board. National Research Council. Washington D.C.

Indrajaya, Y. (2012). Pengaruh Penyempitan Jalan Terhadap Karakteristik Lalu Lintas. Tesis Program Pasca Sarjana. Universitas Diponegoro, Semarang.

Jianli Zhao and Jianping Wu. (2003). Analysis of Pedestrian Behavior with Mixed Traffic Flow at Intersection. Intelligent Transportation System. IEEE, Vol.1.

Julianto, E.N. (2010). Hubungan Antara Kecepatan, Volume dan Kepadatan lalu Lintas Ruas Jalan Siliwangi Semarang. Jurnal Teknik Sipil dan Perencanaan, 12(2).

Key, L.Y. & Susilawati (2020). “Development of Cell Transmission Model for Traffic Signal Coordination”. Journal of Infrastructure & Facility Asset Management, 2(1), March 2020.

McShane, W.R., Roess, R.P., and Prassas, E.S. (2004). Traffic Engineering 3rd ed. Prentice Hall, Inc. New Jersey.

MKJI 1997. Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI) 1997. Bina Karya. Direktorat Jendral Bina Marga. Jakarta.

Morlok, E.K. (1991). Pengantar Teknik dan Perencanaan Transportasi. Erlangga. Jakarta.

Prabowo, Makruf. (2011). Analisis Kepadatan Arus Lalu Lintas Pada Ruas Jalan Raya Mastrip STA 2+600-3+800 Kota Surabaya Dengan Pendekatan Linier. Tugas Akhir Program Sarjana. Universitas Pembangunan Nasional Veteran, Jawa Timur.

Soemitro, R.A.A. & Suprayitno, H. (2020). “Preliminary Reflection on Basic Principle of Operation Management Public Work Infrastructure Asset Management”. Journal of Infrastructure & Facility Asset Management, 2(2), September 2020.

Suprayitno, H. & Soemitro, R.A.A. (2018). “Preliminary Reflexion on Basic Principle of Infrastructure Asset Management”. Jurnal Manajemen Aset Infrastruktur & Fasilitas, 2(1), Maret 2018.

Tamin, O.Z. (2000). Perencanaan dan Pemodelan Transportasi. Penerbit ITB. Bandung.

Timpal, G.S., Sendow, T. K., dan Rumayar, A. L. (2018). Analisa Kapasitas Berdasarkan Pemodelan Greenshield, Greenberg dan Underwood dan Analisa Kinerja Jalan pada Ruas Jalan Sam Ratulangi Manado. Jurnal Sipil Statik, 6(8).

Utama, G. P. (2016). Analisa Perhitungan Hubungan Kecepatan, Volume, dan Kepadatan Arus Kendaraan pada Ruas Jalan Muhamad Yamin Kota Samarinda. Kurva S Jurnal Mahasiswa, 2(1), 1567.

Wibisono, R.E. & Cahyono, M.S.D. (2018). “Kinerja Lalu-Lintas Simpang di Kalen Majenang Akibat Pembangunan Saluran Irigasi Waduk Kalen di Kecamatan Kedungpring Kabuparten Lamongan”. Jurnal Manajemen Aset Infrastruktur & Fasilitas, 2(2), September 2018.

Widodo, W., Wicaksono, N., dan Harwin, H. (2012). Analisis Volume, Kecepatan, dan Kepadatan Lalu Lintas dengan Metode Greenshield dan Greenberg. Semesta Teknika, 15(2), 178-184.

Zuhdy, A.Y., Notodiningrat, T.M., Fauzi, A. & Yusuf, L. (2020). “Analisis Kinerja Simpang Monumen Trunojoyo di Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang”. Jurnal Manajemen Aset Infrastruktur & Fasilitas, 4(4), Oktober 2020.




DOI: http://dx.doi.org/10.12962/j26151847.v5i1.8742

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jumlah Pengunjung :

Statistik Afiliasi Penulis

View My Stats

 

Flag Counter

 Flag Counter

 

 

Creative Commons License
Jurnal Manajemen Aset Infrastruktur & Fasilitas by Departemen Teknik Sipil ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.