Analisis Tingkat Keamanan Ruang Terbuka Hijau Berdasarkan Variabel Keruangan Dan Fisik Taman: Studi Kasus Kota Surabaya

Muh Abdi Danurja Rahman Aziz, Denny Zulkaidi, Mochamad Prasetiyo Effendi Yasin

Abstract


Keamanan adalah kebutuhan mendasar bagi psikologi manusia. Ancaman tindak kriminalitas cukup tinggi di kota-kota besar, hal ini berdampak terhadap rasa aman masyarakatnya. Rasa aman sendiri mempengaruhi bagaimana kehidupan masyarakat dalam menggunakan ruang perkotaan, semakin aman suatu kawasan semakin nyaman pula masyarakat menggunakannya. Ruang terbuka hijau atau taman merupakan fasilitas publik kota yang memiliki probalitas tejadinya tindak kriminalitas tertinggi di bandingkan fasilitas publik lainnya. Kota Surabaya sejak tahun 2010 hingga 2020 terus menambah luas ruang terbuka hijau dan jumlah tamannya, sehingga antusiasme masyarakat untuk berkunjung ke taman juga semakin meningkat. Namun, antusiasme ini dibayang-bayangi oleh resiko tindak kriminalitas, dikarenakan Surabaya merupakan kota dengan tingkat kriminalitas tertinggi se-Jawa Timur pada tahun 2020. Evaluasi tingkat keamanan di taman Kota Surabaya ini penting dilakukan, guna mengetahui peran atribut fisik lingkungan taman dalam mencegah tindak kriminal dan meningkatkan rasa aman. Mix method dengan strategi multi kasus digunakan dalam penelitian ini, serta visual audit dan persepsi masyarakat sebagai alat analisisnya. Kedua alat analisis digunakan untuk mengetahui respon persepsi rasa aman masyarakat terhadap kondisi ideal atribut lingkungan dalam mencegah tindak kriminalitas.   

Taman Flora memiliki ketercapaian indikator visual audit sebesar 85,7% dan masuk dalam tingkatan “sangat aman”, sedangkan skor rata-rata rasa amannya adalah 4,25 dan masuk tingkatan “sangat aman”. Taman Harmoni memiliki ketercapaian indikator visual audit sebesar 57% dan masuk dalam tingkatan “cukup aman”, sedangkan skor rata-rata rasa amannya adalah 4,13 dan masuk tingkatan “aman”. Kebun Bibit memiliki ketercapaian indikator visual audit sebesar 64% dan masuk dalam tingkatan “cukup aman”, sedangkan skor rata-rata rasa amannya adalah 4,17 dan masuk tingkatan “aman”.


Keywords


Keamanan, Ruang Terbuka Hijau, Kriminalitas

Full Text:

PDF

References


Abdi, M., Rahman, D., Zulkaidi, D., Yasin, M. P. E., Perencanaan, S., Teknologi, J., Sumatera, I. T., Keahlian, K., Kota, P., Arsitektur, S., Keahlian, K., Arsitektur, P., & Arsitektur, S. (2023). Evaluasi Kinerja Taman Flora Bratang Surabaya dalam Memberi Keamanan dan Rasa Aman Terhadap Tindak Kriminalitas. 7, 23302–23310.

Hashim, N. H. M., Thani, S. K. S. O., Jamaludin, M. A., & Yatim, N. M. (2016). A Perceptual Study on the Influence of Vegetation Design Towards Women’s Safety in Public Park. Procedia - Social and Behavioral Sciences, 234, 280–288. https://doi.org/10.1016/j.sbspro.2016.10.244

Jansson, C. (2019). Factors important to street users’ perceived safety on a main street. https://www.diva-portal.org/smash/record.jsf?pid=diva2:1354309%0Ahttps://www.diva-portal.org/smash/get/diva2:1354309/FULLTEXT01.pdf

Kazimieras, E., Bausys, R., Mazonaviciute, I., & Park, U. (2019). Landscape and Urban Planning Safety evaluation methodology of urban public parks by multi-criteria decision making. Landscape and Urban Planning, 189(May), 372–381. https://doi.org/10.1016/j.landurbplan.2019.05.014

Mahrous, A. M., Moustafa, Y. M., & Abou El-Ela, M. A. (2018a). Physical characteristics and perceived security in urban parks: Investigation in the Egyptian context. Ain Shams Engineering Journal, 9(4), 3055–3066. https://doi.org/10.1016/j.asej.2018.07.003

Mahrous, A. M., Moustafa, Y. M., & Abou El-Ela, M. A. (2018b). Physical characteristics and perceived security in urban parks: Investigation in the Egyptian context. Ain Shams Engineering Journal, 9(4), 3055–3066. https://doi.org/10.1016/j.asej.2018.07.003

Moon, T.-H., Heo, S.-Y., & Lee, S.-H. (2014). Ubiquitous Crime Prevention System (UCPS) for a Safer City. Procedia Environmental Sciences, 22, 288–301. https://doi.org/10.1016/j.proenv.2014.11.028

Sakip, S. R. M., Johari, N., & Salleh, M. N. M. (2012). The Relationship between Crime Prevention through Environmental Design and Fear of Crime. Procedia - Social and Behavioral Sciences, 68(May 2014), 628–636. https://doi.org/10.1016/j.sbspro.2012.12.254

Satiawan, P. R., Tucunan, K. P., & Azarine, R. Y. (2019). The spatial configuration of crime in Surabaya. IOP Conference Series: Earth and Environmental Science, 340(1). https://doi.org/10.1088/1755-1315/340/1/012035

Shach-pinsly, D. (2018). Landscape and Urban Planning Measuring security in the built environment : Evaluating urban vulnerability in a human-scale urban form. Landscape and Urban Planning, August, 0–1. https://doi.org/10.1016/j.landurbplan.2018.08.022

Sreetheran, M., & van den Bosch, C. C. K. (2014). A socio-ecological exploration of fear of crime in urban green spaces - A systematic review. Urban Forestry and Urban Greening, 13(1), 1–18. https://doi.org/10.1016/j.ufug.2013.11.006

Taylor, R. B., Haberman, C. P., & Groff, E. R. (2019). Urban park crime : Neighborhood context and park features. Journal of Criminal Justice, 64(May), 101622. https://doi.org/10.1016/j.jcrimjus.2019.101622

Türkseven Doğrusoy, I., & Zengel, R. (2017). Analysis of perceived safety in urban parks: A field study in Büyükpark and Hasanaga Park. Metu Journal of the Faculty of Architecture, 34(1), 63–84. https://doi.org/10.4305/METU.JFA.2017.1.7

Yücel, G. F. (2006). Safety Concerns Issues for Park Users , Case Study in Zeytýnburnu Waterfront Park in Ýstanbul. International CIB Endorsed METU Postgraduate Conference, 1st, 319–330.




DOI: http://dx.doi.org/10.12962/j2716179X.v19i1.19111

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jumlah Pengunjung

 

Creative Commons License

Jurnal Penataan Ruang by LPPM ITS is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Based on a work at https://iptek.its.ac.id/index.php/jpr/index.