Pengelompokan Kabupaten/Kota di Jawa Timur berdasarkan Faktor-Faktor yang Mempengaruhi AIDS

Rakhmah Wahyu Maya, Anisa Ramadhan, Ikacipta Mega Ayuputri, Bambang Widjanarko Otok

Abstract


Acquired Immune Deficiency Syndrome (AIDS) merupakan salah satu penyakit mematikan yang sampai saat ini belum ditemukan vaksin pencegahan atau obat untuk menyembuhkannya. AIDS disebabkan oleh virus Human Immunodeficiency Virus (HIV). Virus tersebut menyerang sistem kekebalan tubuh manusia. Sebagian besar orang tertular AIDS dikarenakan faktor pendidikan, kemiskinan, kesehatan yang didapatkan oleh masyarakat dan tenaga kesehatan. Oleh karena itu, peneliti menganalisis cluster faktor-faktor yang mempengaruhi penyakit AIDS di Jawa Timur pada tahun 2008. Analisis Cluster digunakan untuk mengelompokkan wilayah terjadinya penyakit AIDS. Penelitian tersebut membandingkan hasil pengujian analisis cluster Hirarki dengan menggunakan metode single linkage , complete linkage dan average linkage. Berdasarkan hasil analisis dapat diketahui bahwa jumlah cluster optimum yang  terbentuk adalah 3 cluster. Selanjutnya dilakukan analisis manova. Berdasarkan hasil manova dapat diketahui bahwa faktor Cluster berpengaruh terhadap variabel yang mempengaruhi penyakit AIDS di Jawa Timur.

Keywords


AIDS; Average linkage; Cluster analysis; Complete linkage; HIV; K-means; Single linkage

Full Text:

PDF

References


Pasal 1 Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 21 Tentang Penanggulangan HIV dan AIDS. Tahun 2013

R. Walpole, Intoduction to Statistics, New York: Macmillan Publishing Co. Inc, 1995.

R. Johnson and D. Wichern, Applied Multivariate Statistical Analysis, New Jersey: Pearson Education, 2007.




DOI: http://dx.doi.org/10.12962/j27213862.v2i1.6807

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Creative Commons License
Inferensi by Department of Statistics ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://iptek.its.ac.id/index.php/inferensi.

ISSN:  0216-308X

e-ISSN: 2721-3862

Web
Analytics Made Easy - StatCounter View My Stats