Pengembangan Infrastruktur Bandar Udara menuju Bandar Udara Masa Depan dengan Konsep Airport City: (Studi Kasus: Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin)

Sakti Adji Adisasmita, Suharman Hamzah, M. Isran Ramli, Muh. Asdar, Sakka Pati

Abstract


Transportasi udara sebagai salah satu sub sektor transportasi yang termuda telah menunjukkan perkembangan yang demikian pesat. Kemajuan di bidang penerbangan telah merubah wajah dan peta perkembangan perekonomian, mobilitas penduduk, dan pembangunan secara luas. Untuk itu pembangunan bandar udara harus direncanakan kapasitasnya agar mampu melayani kegiatan penerbangan dalam jangka panjang, hal ini berarti melakukan perencanaan ke depan.

Perencanaan pembangunan bandar udara idealnya berkapasitas besar, yang diharapkan mampu melayani kegiatan lalu lintas pergerakan pesawat udara dan penumpang yang cenderung meningkat cepat dalam jangka panjang, namun kendala yang dihadapi adalah dana pembangunan yang dibutuhkan terbatas jumlahnya dan ruang wilayah untuk pembangunan yang tersedia adalah terbatas. Meskipun terdapat keterbatasan, namun pelayanan kepada penumpang harus ditingkatkan kualitasnya. Untuk mengantisipasi pertumbuhan jumlah penumpang, pesawat dan kargo maka perlu diantisipasi pengembangan bandar udara dan fasilitas komersialnya dengan Konsep Pengembangan Airport City.

Tujuan dari studi ini adalah : (1) mengidentifikasi faktor-faktor penting yang jadi isu utama dalam pengembangan Airport City secara umum dan Sultan Hasanuddin Airport City secara khusus, (2) Privatisasi dalam sub sektor transportasi udara/bandar udara telah dilakukan oleh banyak negara, tetapi mengapa di Indonesia belum satu pun bandar udara yang berhasil dalam penerapannya; bagaimana peluang, tantangan dan hambatannya, dan (3) untuk mendorong masuknya investor berinvestasi, faktor-faktor apa yang menjadi prasyarat dan langkah-langkah yang harus ditempuh.

Formula yang digunakan dalam mengantisipasi lonjakan pertumbuhan jumlah penumpang, pesawat dan kargo adalah dengan menggunakan model regresi. Model batasan kawasan kebisingan (BKK) dan kawasan keselamatan operasi penerbangan (KKOP) digunakan dalam pengembangan bandar udara yang terintegrasi dengan tata ruang wilayahnya (pengembangan bandar udara menuju Airport City).

Sebagai kata kunci dapat disebutkan bahwa: (1) dunia penerbangan dan bandar udara ke depan menjadi pusat pengembangan ekonomi dan bisnis yang kompetititf, (2) fasilitas komersial dengan cepat menghubungkan dengan pasar (markets), (4) perdagangan (air commerce) terhubung dengan airport city, dan (5) airport sebagai penggerak utama bisnis dan pengembangan kota di abad 21 ini (21st century).


Keywords


Transportasi Udara; Infrastruktur Bandar Udara; Airport City

Full Text:

PDF

References


S. A. Adisasmita, Tatanan Bandar Udara Nasional. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2014.

S. A. Adisasmita, Mega City dan Mega Airport. Yogyakarta.: Graha Ilmu, 2013.

S. A. Adisasmita, Penerbangan dan Bandar Udara. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2012.

S. A. Adisasmita, Perencanaan Infrastruktur Transportasi Wilayah. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2012.

D. F. Goldberg, Attributes of Successful Airport City Development Programs. Landrum & Brown., 2012.

D. Kasarda, J, New Urban Development At And Around Airports. The University of North Carolina, 2006.

N. Ashford and P. H. Wright, Airport Engineering (3rd ed). New York: A Wiley-Interscience Publication, 1992.

PT Angkasa Pura I, “Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar,” 2016.

PT Angkasa Pura I, “Website Bandar Udara.” .

S. A. Adisasmita, Transportasi Komprehensif dan Multi Moda. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2014.

S. A. Adisasmita, Transportasi dan Pengembangan Wilayah. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2011.

S. A. Adisasmita, Jaringan Transportasi: Teori dan Analisis. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2011.

S. A. Adisasmita, Perencanaan dan Pembangunan Transportasi. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2011.

Dinas Perhubungan Sulawesi Selatan, “Rencana Pembangunan Perkeretaapin Provinsi Sulawesi Selatan,” 2015.

Pelindo 4, “Pembangunan Makassar New Port,” 2016.

S. Priatna, Pengadaan Tanah Dalam Upaya Mendukung Percepatan Pembangunan Infrastruktur. Buletin Tata Ruang dan Pertanahan, 2011.

Adisasmita, S.A., 2016. Perencanaan Sistem Transportasi Publik. Graha Ilmu, Yogyakarta.




DOI: http://dx.doi.org/10.12962/j23546026.y2017i5.3119

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


View my Stat: Click Here

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.